Minggu, 19 Januari 2014

ACTIVE KNOWLEDGE SHARING

Pola pendekatan pembelajaran kali ini ditujukan untuk melihat tingkat kemampuan siswa yang kemudian diharapkan mampu membawa siswa untuk siap belajar dengan cepat disamping untuk membentu kerja sama team yang baik.
Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

  1. Buatlah pertanyaan-pertanyaan yang berkaitan dengan materi pelajaran yang akan disampaikan. Pertanyaan-pertanyaan itu bisa berupa : difinisi suatu istilah, pertanyaan dalam bentuk multiple choice, mengidentifikasi seseorang, menanyakan sikap yang mungkin dilakukan atau melengkapi kalimat dsb.
  2. Mintalah siswa untuk menjawab pertanyaan itu dengan sebaik-baiknya.
  3. Minta siswa untuk berkeliling mencari teman yang dapat membantu menjawab pertanyaan yang tidak diketahui atau diragukan jawabannya. Tekankan kepada mereka untuk saling mambantu.
  4. Minta siswa untuk kembali ke tempat duduk semula kemudian periksalah jawaban mereka. Jawablah pertanyaan yang tidak dapat dijawab oleh siswa. Gunakan jawaban-jawaban yang muncul sebagai jembatan untuk mengenalkan topic penting yang akan disampaikan di kelas.
Selamat berbagi ....

0 komentar:

Posting Komentar